Limit Fungsi Trigonometri

 


    Halo semua berjumpa lagi di blog 'Laoraxfisika.com' kali ini kita akan membahas materi matematika lagi nih, tentang limit trigonometri. Nah bagi kalian yang masih kelas 11, akan lebih baik kalian mengenal terlebih dahulu pengertian dan limit fungsi aljabar sebelum mempelajari materi fungsi limit trigonometri ini, karena jika tidak kalian akan kebingungan dan sulit untuk memahami materi ini ni teman-teman. 

    Sedangkan untuk teman-teman yang sudah masuk ke kelas 12, kalian tidak perlu kahwatir karena pada materi kali ini juga kita akan meriview sedikit tentang pengertian dari limit itu sendiri ya.


(Gambar 1, Daftar Pustaka)

    Pada pertemuan kali ini kita akan meriview sedikit tentang definisi daripada limit, setelah itu kita juga akan membahas beberapa metode yang dapat digunakan untuk menyelesaikan soal-soal limit fungsi trigonometri, diantaranya adalah substitusi, pemfaktoran, rumus trigonometri, dan juga penyederhanaan. Langsung saja kita masuk kedalam pembahasannya ya !


A. Definisi Limit


Istilah limit dalam bidang matematika menyatakan sebuah batas, dimana sebuah fungsi tidak terdefinisi untuk titik tertentu, tetapi memiliki sifat 'mendekati' nilai suatu bilangan tertentu.

1. Masalah Keterbagian

1.) K/0 dalam matematika, jika suatu koefisien dengan penyebutnya adalah nol maka bilangan tersebut dikatakan tidak terdefinisi.
2.) 0/0 merupakan nilai yang dikatakan bernilai tidak tentu, karena memiliki banyak sekali kemungkinan, misalnya 0/0 = 1 / 0/0 = 5, dan seterusnya.

2. Rumus Limit

    Perlu diketahui bahwa tidak semua fungsi memiliki fungsi limit, oleh sebab itu munculah sebuah syarat untuk limit dimana suatu fungsi dikatakan memiliki limit jika limit kiri dan limit kanannya adalah sama, agar kalian memahaminya perhatikan penjelasan pada poster dibawah ini.
(Gambar 2, Rumus Limit)

    Nah itulah tadi definisi dari limit ya, nah teman-teman tahu gak sih materi limit ini berhubungan dengan materi turunan dan integral loh, faktanya bahwa definisi dari turunan (derivatif) sendiri menggunakan limit fungsi aljabar. Oleh sebab itulah materi limit kalian pelajari sebelum materi turunan dan integral. Setelah meriview sedikit materi tentang pengertian dari limit fungsi, sekarang kita akan membahas metode-metode yang dapat kalian gunakan dalam mengerjakan soal-soal limit fungsi trigonometri nih teman-teman. Nah sebenarnya cara penyelesaian limit fungsi trigonometri sama dengan cara penyelesaian limit fungsi aljabar, oleh sebab itu coba kalian ingat-ingat kembali ya cara penyelesaian limit fungsi aljabar dikelas 11 agar kalian semakin mantap dalam mempelajari materi hari ini!


B. Metode Substitusi


    Metode substitusi merupakan metode yang sifatnya adalah wajib dalam pengerjaan soal limit fungsi, mengapa demikian ? tentu saja untuk mempermudah dan mempercepat proses pengerjaan, karena jika bisa lebih mudah kenapa tidak kan? Nah metode substitusi sendiri sudah kita kenal sejak masih duduk di bangku SMP nih, nah teman-teman masih ingat gak sih kira-kira metode substitusi biasanya digunakan pada materi apasih? Metode substitusi biasanya kita gunakan untuk menemukan nilai dari variabel pada fungsi pertidaksamaan nih, yang biasanya metode substitusi digunakan setelah metode eliminasi. Nah namun berbeda dengan pengerjaan pertidaksamaan, pada limit fungsi metode substitusi justru dikerjakan terlebih dahulu untuk menentukan hasil dari suatu fungsi limit. 

    Cara menggunakan metode substitusipun terbilang mudah ya teman-teman, dimana kalian hanya tinggal memasukkan saja nilai yang mendekati x pada soal kedalam fungsi yang diketahui, dengan begitu kalian akan mendapatkan hasil akhirnya deh. Gampang banget ya! eits, tapi sebentar nih teman-teman ternyata tidak semua soal limit fungsi trigonometri hanya menggunakan metode substitusi loh, hasil dari limit fungsi sendiri memiliki syarat, nah daripada bingung kalian simak infografis berikut ini ya!

(Gambar 3, Metode Substitusi)

    Itu dia tadi pembahasan mengenai metode substitusi ya, ternyata cukup mudah kan ? semoga teman-teman semua sudah mengerti dan dapat menggunakan metode substitusi dengan tepat dan benar! Selanjutnya, kita akan membaha metode kedua yaitu menggunakan rumus limit fungsi trigonometri ya!




C. Menggunakan Rumus Trigonometri

    Jika dalam pengerjaan soal limit fungsi trigonometri, setelah menggunakan metode substitusi tidak menemukan hasil yang memenuhi syarat atau hasilnya tak tentu, langkah selanjutnya yang bisa kalian lakukan adalah dengan menggunakan rumus-rumus trigonometri. Nah untuk mengetahui apa saja rumus trigonometri yang dapat digunakan silahkan kalian perhatikan infografis berikut ini ya !


(Gambar 4, Metode Menggunakan Rumus)

    Nah itu dia tadi metode kedua, untuk pembahasan soal bisa kalian lihat diakhir pembahasan materi limit trigonometri pada hari ini ya!



D. Metode Pemfaktoran


    Metode Pemfaktoran merupakan salah satu metode yang juga tidak asing dan sering kita temui dalam pengerjaan soal-soal matematika terutama dalam pengerjaan soal-soal polinomial (suku banyak), dimana pemfaktoran ini dilakukan untuk menyederhanakan suatu fungsi misalnya dengan mengeuarkan variabel suatu fungsi atau menyederhanakan koefisien dari suatu fungsi sehingga fungsi yang dihasilkan lebih sederhana. Nah dalam pengerjaan limit fungsi baik aljabar maupun trigonometri, metode pemfaktoran ini kita gunakan biasanya untuk menghilangkan variabel berlebih pada suatu fungsi yang dimana variabel-variabel tersebutlah yang membuat suatu fungsi menjadi tak tentu saat menggunakan metode substitusi. Untuk penjelasan lebih lanjut, silahkan pahami infografis berikut.


(Gambar 5, Metode Pemfaktoran)

    Setelah membahas tiga metde penyelesaian soal-soal limit fungsi trigonometri sekarang kita akan membahas metode terakhir dalam penyelesaian limit trigonometri.



E. Menyederhanakan Fungsi Limit Trigonometri

    Nah masuk ke metode penyelesaian terakhir yaitu dimana kita harus menyederhanakan fungsi trigonometri yang ditanya pada soal, pertanyaannya bagaimana kita menyerhanakan fungsi limit trigonometrinya? Nah untuk menyelesaikan masalah limit fungsi trigonometri tentu kita harus mengingat-ingat kembali identitas trigonometri itu sendiri, identitas trigonometri sudah kita pelajari pada materi matematika minat kelas 11 semester satu, bagi teman-teman yang belum hafal dengan identitas serta rumus-rumus dari trigonometri akan lebih baik jika kalian mengerjakan soal-soal trigonometri agar menjadi terbiasa dan hapal. 

    Sekarang kita akan membahas soal yang sebelumnya ada pada metode menggunakan rumus trigonometri ya, pehatikan pembahasan soal dibawah ini ya!


(Gambar 6, Pembahasan Soal)

    Demikianlah penjelasan saya tentang materi limit fungsi trigonometri, gimana teman-teman semua? apakah kalian suda memahami materi limit fungsi trigonometri ini? Semoga kalian semua sudah memahami dan dapat mengerjakan soal-soal seputar limit fungsi trigonometri ini ya, jangan lupa terus berlatih banyak soal sehingga kalian lebih luas dalam berfikir dan lebih efektif dalam menyelesaikan soal-soal limit, sampai jumpa dipembelajaran berikutnya !








Post a Comment

Previous Post Next Post